Senin, 11 November 2013

Nasi Bakar Suwir Peda Pedas


Nasi Pedas
  • 1 liter beras, cuci bersih
  • 1 batang serai, geprek
  • 1,5 liter air
  • 3 lembar daun salam
Suwir Peda Pedas
  • 1 ikat daun kemangi
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt lada bubuk
  • Garam secukupnya
  • Minyak, untuk menumis
  • 2 bonggol jagung manis, pipil, rebus 3/4 matang
  • 3 buah cabai rawit merah, iris tipis
  • 4 ekor ikan peda, suwir-suwir
  • 5 siung bawang putih, cincang halus
  • 8 buah cabai hijau besar, iris serong
Pelengkap
  • Suwir Peda Pedas
  • Tofu Goreng
  • Daun Kemangi
Cara Membuat Nasi Bakar Suwir Peda Pedas:
  1. Suwir Peda: Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. Masukkan ikan suwir, tumis hingga ikan 3/4 matang. Tambahkan jagung manis dan irisan cabai, aduk hingga layu. Bumbui dengan lada, gula dan garam. aduk rata dan angkat.
  2. Nasi Putih : Campur dan aduk rata semua bahan, aron hingga air meresap, angkat dan diamkan sebentar. Kukus di atas api sedang selama 40 menit hingga matang, angkat dan tutup rapat hingga tanak.
  3. Ambil selembar daun pisang yang telah dilayukan atau dijemur. Tuang 2 centong Nasi Putih panas di atas daun, ratakan.
  4. Bakar nasi berbungkus daun di dalam pan dadar di atas api kecil sambil sesekali dibolak-balik hingga daun terlihat cokelat kehitaman, angkat.
  5. Nasi bakar suwir peda pedas, siap dinikmati lagi hangat bersama pelengkap.
sumber gambar: detik.com
Sajikan aneka resep ini bersama teh hangat :)

Senin, 21 Oktober 2013

Bakpao Ayam Pindang

Setelah sebelumnya saya posting tentang sambal goreng ceker ayam, kali ini saya akan berbagi resep bakpao ayam pindang.

Bahan-bahan Bakpao Ayam Pindang:
- 1/2 sdm ragi instan.
- 1/2 sdt baking powder.
- 1/2 sdt garam.
- 1 putih telur.
- 30 gr mentega.
- 35 gr gula tepung.
- 50 gr tepung sagu.
- 150 ml air es.
- 275 gr tepung terigu protein rendah.

Jumat, 13 September 2013

Sambal Goreng Ceker Ayam

Sebelumnya saya sharing tentang resep nugget tahu sayuran, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tentang resep Sambal Goreng Ceker Ayam, berikut bahan-bahan dan cara membuatnya:

Bahan-bahan Sambal Goreng Ceker Ayam:
- 20 buah Ceker Ayam, rebus hingga empuk.
- 200 cc Santan.

Bumbu halus Sambal Goreng Ceker Ayam:
- 1/2 sdt Terasi.
- 1 tangkai Serai, memarkan.
- 2 cm Jahe.
- 2 cm Lengkuas.
- 4 lembar Daun Jeruk.
- 5 cm Kunyit.
- 5 siung Bawang putih.
- 12 buah Cabai merah.
- 12 butir Bawang merah.
- Garam Secukupnya.

Rabu, 10 Juli 2013

Nugget Tahu Sayuran

Bahan-bahan Nugget Tahu Sayuran:
- 1/2 sdt Merica bubuk
- 1/4 sdt Pala bubuk
- 2 btr Telur ayam
- 200 gr Tahu putih
- 50 gr Daging ayam giling
- 50 gr Keju Cheddar, parut
- 50 gr Wortel, serut halus
- Garam Secukupnya

Selasa, 28 Mei 2013

Iga Tumis Masak Cabai

Daging Iga Sapi merupakan bagian daging sapi yang berasal dari daging di sekitar tulang rusuk. Bagian ini termasuk delapan bagian utama dari daging sapi yang biasa kita konsumsi. Seluruh bagian daging iga ini dapat terdiri dari beberapa iga, mulai dari iga keenam sampai dengan iga keduabelas, untuk potongan daging iga yang akan dikonsumsi bisa terdiri dari 2 hingga 7 tulang iga.
Bahan-Bahan Iga Tumis Masak Cabai:
  • 1/2 sdt Gula merah sisir
  • 1/2 sdt Garam